HistoriPos.com, Pohuwato – Partai Golongan karya (Golkar) Kabupaten Pohuwato, gelar silaturahmi dan buka puasa bersama, Kamis, (04/04/2024), di Sekretariat Golkar Pohuwato.
Kegiatan buka bersama tersebut, turut dihadiri oleh Anggota Golkar Pohuwato, juga Pembina Partai Politik Pohuwato dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Daerah, Iskandar Datau, serta Pengurus Kecamatan (PK) dan Pengurus Desa (PD) Golkar se-Kabupaten Pohuwato.
Pada sambutannya Ketua DPD Golkar Pohuwato, Nasir Giasi, menyampaikan terima kasih Kepada seluruh pejuang-pejuang Golkar Pohuwato.
Mengingat, dari hasil pileg kemarin kata Nasir, Partai yang berlabang pohon beringin itu menunjukan kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat sehingga masih meraih kursi terbanyak dari partai-partai lainya.
“Terima kasih atas Perjuangan, dediksi, loyalitas dan kerja keras, dari seluruh perangkat Golkar PK dan PD, Alhamdulillah Golkar hari ini Masih unggul walaupun yang dulunya 10 kursi, sekarang tinggal 7 kursi,” ujar Nasir.
Lebih lanjut, Nasir mengajak seluruh perangkat, mulai dari pengurus kabupaten, kecamatan hingga desa, untuk tetap solid jelang perhelatan Pilkada mendatang.
“Dua perhelatan lagi yang akan kita hadapi. Yakni, Pemilihan kepala Daerah Kabupaten Pohuwato dan pelaksanaan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Gorontalo. Maka dari itu, partai Golkar harus merapatkan kembali barisan untuk perhelatan nanti,” tambahnya.
Tidak hanya pelaksana buka puasa bersama. Usai itu juga, Golkar Pohuwato gelar rapat pleno untuk menentukan arah Partai Golkar kedepan.
“Setelah buka bersama ini, kita akan lanjutkan dengan rapat pleno internal, Diman sikap partai Golkar dari awal harus sudah kita tentukan,” tutup Nasir.
Reporter: Wahyu