HistoriPos.com, Pohuwato — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Pohuwato merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-17 dengan tema “Berjuang Tiada Akhir”. Perayaan kali ini diisi dengan berbagi kebahagiaan besama kaum duafa dan anak yatim di Pondok Pesantren Hidayatullah, Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato, Kamis, (06/02/2025).
Bendahara Umum DPC Partai Gerindra Kabupaten Pohuwato Yuliyani D. Rumampuk menyampaikan harapannya terkait perayaan HUT ke-17 ini. Beliau berharap Partai Gerindra dapat terus menjadi partai yang solid, kuat, dan mampu memberikan kontribusi positif terhadap bangsa dan negara.
“Di usia yang ke-17 ini, kami berharap Gerindra semakin matang dan dewasa dalam berpolitik. Kami ingin terus menjadi partai yang dekat dengan rakyat, memahami aspirasi mereka, dan memperjuangkan kepentingan mereka,” ujar Yuliyani yang juga saat ini sebagai Anggota DPRD Kabupaten Pohuwato periode 2024-2029.
Lanjut, dirinya juga menekankan pentingnya soliditas internal partai dalam menghadapi tantangan politik ke depan. “Soliditas adalah kunci kekuatan kita. Dengan solid, kita bisa melewati segala rintangan dan mencapai tujuan-tujuan kita,” lanjutnya.
Perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra ini juga menjadi momentum bagi seluruh kader untuk merefleksikan perjalanan partai selama ini. Yuliyani mengajak seluruh kader untuk terus belajar dan memperbaiki diri agar dapat memberikan yang terbaik bagi partai dan bangsa.
“Mari kita jadikan momentum ini untuk introspeksi diri. Apa yang sudah kita lakukan, apa yang perlu kita perbaiki, dan apa yang bisa kita tingkatkan. Dengan begitu, kita bisa menjadi lebih baik lagi,” pungkasnya.
Perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat soliditas partai, meningkatkan kualitas kader, dan terus berkontribusi positif bagi bangsa dan negara. (Rh)