HistoriPos.com, Pohuwato — Para nelayan lokal di Kecamatan Wanggarasi dan Randangan menyuarakan kekecewaan mereka terkait dua kapal penangkap ikan, WATAMPONE 2009 dan KM. SUMBER LAUT yang beroperasi di perairan barat Pohuwato tepatnya di Kecamatan Wanggarasi.
Berdasarkan Surat Perizinan subsektor penangkapan ikan. Kapal WATAMPONE 2009 dengan berat kotor 21 GT, hanya mengantongi izin sejak 6 November 2024 sampai dengan 31 Desember 2024.
Namun Sampai dengan saat ini, menurut keterangan para nelayan kapal tersebut masih beroperasi.
“Sekarang kapal masih ada, cuma karena bulan terang dorang masih belum beroperasi,” ujar salah satu nelayan.
Tak hanya itu, jalur penangkapan kapal WATAMPONE pun menuai kritik dari para nelayan. Sebab berdasarkan ijin daerah penangkapan, kapal WATAMPONE hanya ada pada jalur 3 dan daerah penangkapan terlarangnya pada jalur 1 dan 2.
“Nah kalo dia jalur 3 otomatis dorang beroperasi di 8-12 mil. Tapi ini tidak, dorang beroperasi di dalam pulau, bukan diluar pulau,” sambungnya.
Para nelayan mengungkapkan, bahwa kehadiran kapal-kapal tersebut sangat mempengaruhi hasil tangkapan. Olehnya, mereka berharap pihak berwenang dapat segera mencari solusi.
“Kami hanya ingin bisa melaut dengan tenang, supaya bisa mempertahankan hidup dari hasil laut ini, tapi kalo so begini, kasihan Torang nelayan lokal ati,” harap mereka.
Dikonfirmasi, Kabid perikanan tangkap Dinas Perikanan Pohuwato, Zainudin Zakaria, menjelaskan bahwa terkait kapal pamo tersebut menjadi kewenangan Dinas Perikanan Provinsi.
“Dari provinsi yang tangani, nantinya akan ada patroli dari mereka dengan polair, Kalau di temukan melanggar ya di sanksi,
Kami sudah melapor karena kewenangan mereka,” ujarnya
Sementara itu, saat dikonfirmasi ke Kasie Pengawasan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Gorontalo, Fahria djafar, dirinya menyatakan bahwa pihaknya belum menindak lanjuti laporan tersebut.
“Untuk kapal di Wanggarasi itu kami belum menindak lanjutinya, soalnya yang kami tindak lanjuti itu hanya kapal yang ada di Gorut,” lanjutnya.
Untuk Kapal KM. SUMBER LAUT, berat kotor mencakup 6 GT. Sementara masa berlaku izinnya, mulai dari tanggal 11 Juni 2024 sampai dengan 10 Juni 2025.
Untuk Jalur penangkapan ikan, berada pada Jalur 2 (4-8 mill) dan
Jalur penangkapan terlarangnya, berada pada jalur penangkapan 1, jalur penangkapan 3 dan laut lepas. (Wahyu)