HistoriPos.com, Pohuwato – Ketua Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kabupaten Pohuwato, Abdul Hamid Sukoli, membeberkan sejumlah rekomendasi penting terkait kinerja beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam rapat paripurna ke-15 yang digelar, Senin (28/4/2025). Salah satu sorotan utama ditujukan kepada Dinas Kesehatan.
Dalam penyampaiannya, Abdul Hamid menyoroti peningkatan kasus HIV-AIDS di Pohuwato. Ia menilai pemerintah perlu mengambil langkah-langkah nyata yang lebih agresif.
“Preparasi terhadap isu HIV-AIDS sudah cukup signifikan. Oleh karena itu, kami mendorong pemerintah untuk lebih proaktif dalam upaya pencegahan, pengobatan, dan langkah-langkah antisipatif lainnya,” tegas Abdul Hamid.
Ia juga menekankan perlunya penertiban tempat hiburan serta dukungan anggaran yang lebih memadai untuk penanganan HIV-AIDS.
Tak hanya itu, Pansus meminta perhatian serius terhadap penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). Abdul Hamid menegaskan bahwa penanganan ODGJ harus dilakukan secara menyeluruh.
“Fasilitas pemerintah harus dimanfaatkan untuk membangun rumah perawatan lanjutan sekaligus rumah singgah bagi ODGJ,” ujarnya.
Di sisi lain, evaluasi menyeluruh terhadap Dinas Kesehatan juga menjadi bagian penting dalam rekomendasi.
“Kami mendorong Bupati Pohuwato untuk mengevaluasi dengan sungguh-sungguh kinerja Kepala Dinas Kesehatan, seluruh jajaran, termasuk kepala-kepala Puskesmas, sebagai bagian dari upaya perbaikan kualitas layanan kesehatan,” kata Abdul Hamid. (Wahyu)